Tanamkan Semangat Gotong Royong, Babinsa Ajak Pelajar Karya Bakti

Tanamkan Semangat Gotong Royong, Babinsa Ajak Pelajar Karya Bakti

Polman, Anggota TNI dari Koramil 1402-03/Campalagian masuk sekolah ajak para siswa dan guru melakukan gotong royong pembersihan lingkungan sekolah.

Karya bakti tersebut digelar di lingkungan sekolah SMP Negeri 2 Campalagian dan SDN Inpres 001 Katumbangan, Desa Katumbangan, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Jum'at (02/2/2024).

Pjs Danramil 1402-03/Campalagian, Letda Inf Muh Ilham menyebut bahwa, kegiatan karya bakti ini kita gelar secara terus menerus, Dan kali ini kita sasar lingkungan sekolah.

"Kita masuk sekolah sekaligus mengajak anak-anak kita untuk melakukan kerja bakti pembersihan lingkungan sekolah, " Ungkapnya.

Dengan mengajak mereka melakukan kerja bakti akan menanamkan semangat gotong royong sejak dini kepada anak-anak kita, Sambung Danramil.

Semangat gotong royong merupakan budaya bangsa Indonesia sehingga ini harus ditanamkan sejak dini kepada para siswa.

Diakui Danramil, bukan hanya di lingkungan sekolah, di lingkungan tempat tinggal mereka juga kita imbau agar mulai perduli dengan kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarang tempat. Tandasnya. (Zik).

polman
M Ali Akbar

M Ali Akbar

Artikel Sebelumnya

Peduli Kebersihan Pantai, Koramil Sendana...

Artikel Berikutnya

Babinsa Koramil 1418-01/Mamuju dan Warga...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
Babinsa Koramil 1418-01/Mamuju: Bersihkan Parit, Wujudkan Komitmen Jaga Kebersihan
Peran Strategis Babinsa Kodim 1401/Majene dalam Mendukung Petani Menuju Swasembada Pangan
Libatkan Warga, Anggota Babinsa Kodim Polman Lakukan Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

Tags